ANALISIS PENGELOLAAN PETTY CASH (KAS KECIL) PADA PT. REGISTA BUNGA WIJAYA CABANG SURABAYA
Main Article Content
Kas merupakan hal terpenting dalam setiap perusahaan, pada kas terdapat bagian dana kas kecil atau petty cash yang digunakan untuk pengeluaran yang berjumlah relatif kecil dan bersifat rutin. Penulis melakukan penelitian yang bertujuan untuk menganalisis pengelolaan petty cash di PT Regista Bunga Wijaya cabang Surabaya. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. PT Regista Bunga Wijaya cabang Surabaya menggunakan PUM (Pengajuan Uang Muka) atau Persekot dalam pembentukan dana petty cash. Metode yang digunakan berupa metode imprest, yaitu penetapan jumlah dana petty cash pada setiap periodenya selalu tetap. Dalam menggunakan dana petty cash akan dibuatkan PJUM (Pertanggungjawaban Uang Muka) sebagai laporan pertanggungjawaban penggunaan Persekot (Reimbursement). Hasil penelitian ini dalam pengelolaan petty cash di PT Regista Bunga Wijaya cabang Surabaya dapat diketahui prosedur pelaksanaan dan beberapa pencatatan yang diterapkan dalam melakukan kegiatan operasionalnya berupa PUM (Pengajuan Uang Muka) untuk pembentukan dana petty cash dan PJUM (Pertanggungjawaban Uang Muka) sebagai laporan pertanggungjawaban yang harus diselesaikan sebelum pengisian kembali dana petty cash.
Herlambang, Teguh, and Denis Fidita Karya. 2022. Metodologi Penelitian. Surabaya: Kresna Bina Insan Prima.
Indrawan, Rully, and R. Poppy Yaniawati. 2014. Metodologi Penelitian: Kuantitatif, Kualitatif, dan Campuran untuk Manajemen Pembangunan dan Pendidikan. Bandung: PT Refika Aditama.
Karlina, Eulin, Fajri Ariandi, Siti Dedeh Humaeroh, and Rini Martiwi. Volume 3 No. 2 September 2019. "Analisis Pelaksanaan Pencatatan Petty Cash (Kas Kecil) Pada PT MNI Entertainment Jakarta Pusat." Widya Cipta: Jurnal Sekretari dan Manajemen 233-240.
Mahfiza. 2018. "Penerapan Sistem Pengendalian Intern Kas dan Implikasinya Terhadap Kewajaran Pengelolaan Kas." Jurnal Al-Buhuts Volume. 1, Nomor 1, Juni 2018: 112-123.
Mindhari, Alies, Ikbal Yasin, and Fatmawati Isnaini. 2020. "Perancangan Pengendalian Internal Arus Kas Kecil Menggunakan Metode Imprest (Studi Kasus: PT Es Hupindo)." Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi (JTSI) Vol. 1, No. 2, Desember 2020: 58-63.
Nazilah, Lailatul, and Eko Prasetyo. 2022. "Analysis of Imprest Fund Method Application and Fluctuating Balance Against Petty Cash According to PSAK No. 2 at PT Syngenta Indonesia." Jurnal Multidisiplin Madani (MUDIMA) Vol.2, No.1, 2022: 197-216.
Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta.
Suhendro, Dedi, Agus Perdana Windarto, and Anjar Wanto. 2021. "Pelatihan Penyusunan Kas Kecil (Petty Cash) Menggunakan Metode Imprest dan Fluktuasi untuk Meningkatkan Pembelajaran." JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1, Juli 2021: 33-38.
Wahyuni, Sri. 2020. Metoda Penelitian Akuntansi & Manajemen. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.
Wulandari, Febriyanti Rizqi, and Nibras Anny Khabibah. 2021. "Analisis Pengelolaan Dana Kas Kecil pada PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk KCU Magelang." Jurnal Ekonomi & Ekonomi Syariah (JESYA) Vol 4 No 1, Januari 2021: 65-73.